Kamis, 04 Juli 2013

Serangan Zombie di Daerah Tandus Dalam Trailer Black Ops II Buried

Sebelumnya kita sudah mengetahui bahwa Treyarch selaku developer Call of Duty Black Ops II sudah mempersiapkan DLC baru yang berjudul Vengeance. Dalam DLC tersebut, ada lima map multiplayer baru dan satu map Zombies yang berjudul Buried. Nah, kali ini sang developer merilis sebuah trailer yang memperlihatkan bagaimana para zombies menyerang di daerah tandus dan kering.

Dalam video berdurasi dua menit tersebut, diperlihatkan bagaimana keadaan kota western setelah apocalypse zombie terjadi. Gereja yang sudah hancur dan berumput liar,  kawasan industri yang sudah terlihat usang, dan tentu saja para zombie yang berkeliaran di mana-mana. Para survivor kali ini merupakan seorang penduduk di sana, yang hendak melarikan diri dari serangan para infected tersebut. Gamer bisa melihat mereka menembak dan berlari untuk menghindari serangan para zombies.

Menariknya, trailer tersebut diiringi oleh lagu buatan Treyarch dan Malukah yang berjudul “Always Running.” Berkat lagu itu, trailer ini terlihat semakin dramatis dan heroic. Selengkapnya gamer bisa melihat video di bawah ini. icon biggrin Serangan Zombie di Daerah Tandus Dalam Trailer Black Ops II Buried

Semua kengerian tersebut bisa gamer dapatkan di dalam DLC Black Ops II Vengeance, yang sudah hadir untuk pengguna Xbox 360 dengan harga 1200 MS Points.

SUMBER


Source : gamexeon[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar